Minggu, 27 November 2011

Analisis Biaya dan Estimasi Biaya

Nama: Asep Reza Asopiana
NPM: 33409495


1. Pendahuluan
Wirausaha adalah seseorang kemauan untuk menciptakan lapangan kerja baru ditengah persaingan dan memiliki kemampuan untuk hidup mandiri dalam menjalankan kegiatan usahanya atau bisnisnya atau hidupnya. Wirausaha pun harus memiliki kemampuan dari inisiatif dan tanggung jawab akan pekerjaan yang di jalani ketika terjadi suatu resiko dalam pekerjaannya. Sedangkan kewirausahaan adalah suatu sikap, jiwa dan kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru yang sangat bernilai dan berguna bagi dirinya dan orang lain. Seorang yang memiliki jiwa dan sikap wirausaha selalu tidak puas dengan apa yang telah dicapainya. Karena ingin selalu memajukan dan meningkatkan usaha yang dijalankannya.
Bicara mengenai keuangan menurut pandangan ekonomi, akan ada sangkut pautnya dengan yang namanya pengeluaran dan pendapatan. Pengeluaran menandakan biaya yang harus dikeluarkan untuk menunjang kegiatan perekonomian. Pendapatan menandakan keuntungan yang didapat dari kegiatan perekonomian. Kalangan ekonom mendefinisikan keuntungan sebagai selisih antara total penjualan dengan total biaya.
Estimasi biaya adalah proses menaksir hubungan antara biaya-biaya dan pengaruh penyebab biaya tersebut. Beberapa biaya yang ada secara langsung dihubungkan dengan suatu aktivitas dan dapat diperkirakan berdasarkan pada sebuah aktivitas tersebut. Tujuan utamanya adalah mengatur biaya-biaya, decession maker, dan alat perencanaan dan penetapan biaya standar.

2. Permasalahan yang Dipelajari
Penulisan ini saya mencoba untuk mencari tahu tentang bagaimana cara menganalisis sekaligus mengestimasi biaya yang ada dari sebuah neraca keuangan usaha kecil menengah. Usaha yang dipilih dalam tugas saya yaitu bengkel las. Saya selaku analis dituntut untuk bisa mempelajari tentang neraca keuangan, yang meliputi pengeluaran dan pendapatan dari usaha yang menjadi objek penelitian.
Saya diposisikan sebagai analis yang bisa menjelaskan perlunya analisis dan estimasi biaya dalam usaha bengkel las. Analis harus biaya memperkirakan biaya, pola biaya apa yang ada, dan menyusun dan membangun metode bangun penilaian biaya.
Analis dituntut untuk bisa mengetahui neraca keuangan perbulan, yang kemudian akan dibuat sebuah kesimpulan neraca keuangan berdasarkan lamanya penelitian atau pengambilan data. Hasil yang analis dapat akan disajikan dalam bentuk laporan keuangan.

3. Tahapan Proses Penelitian
Ada tiga tahapan penting yang harus dilakukan oleh analis dalam penelitiannya. Ketiga tahapan tersebut meliputi proses pengklarifiasian transaksi, proses mencatat dan merangkum, dan prorses penginterpretasian hasil dalam bentuk laporan.
Tahapan pertama adalah proses mengklarifikasi transaksi. Analis dituntut untuk bisa mengklarifikasikan berbagai bentuk transaksi keuangan yang ada pada usaha yang diteliti (bengkel las). Bentuk transaksi itu dapat berupa catatan belanja bulanan dan pendapatan dari hasil penjualan. Setelah mengklarifikasi transaksi, tugas analis adalah mencatat dan menrangkum semua hasil pengklarifikasian dari transaksi yang didapat. Dari hasil catatan dan rangkuman yang dibuat, analis harus bisa menginterpretasikan hasil tersebut ke dalam bentuk laporan keuangan.

4. Deskripsi Industri Kecil (Bengkel Las)
Indutsri kecil ini merupakan usaha yang dibuat oleh seseorang dimana yang berniat untuk membuat usaha sendiri dan mendapatkan penghasilan sendiri. Industri ini pun nyata tidak fiktif telah berkembang sudah cukup lama sekitar 5 tahun lebih lokasinya berada di bekasi. Industri ini telah memproduksi berbagai jenis produk yang di hasilkannya seperti pagar, canopy, tralis dan lain-lain dimana yang hasil buatannya terbuat dari bahan jenis besi. Besi yang digunakan pun juga berbagai macam jenis seperti besi behel, besi naco, besi plat dan lain-lain namun tidak untuk ukuran besi yang besar. Industri kecil ini sebenarnya hanya memiliki 3 pekerja, namun kadang-kadang industri ini menerima pekerja lebih bila pekerjaannya telah banyak yang meminta dari konsumen yang memesan.
Pemesanan bisa berdasarkan jasa atau pun produk yang ditawarkan oleh industri bengkel las ini, akan tetapi yang sering di terima pekerjaannya yaitu jasa. Produk yang ditawarkan pun cukup bervariasi dan kreatif sehingga hasil dari produk yang dibuatnya tidak mengecewakan cukup baik, karena pembuatan produk tersebut dibuat dengan baik dan bahan yang cukup baik karena pekerjanya telah terlatih sehingga dalam pembuatan produk cukup baik. Berdasarkan permintaan bengkel las ini dapat membuat produk yang di pesan dengan tepat waktu karena selalu mengutamakan keinginan konsumen, namun jika banyak pesanan mungkin akan mengalami keterlambatan yang tidak jauh dari hari yang telah di tentukan. Bengkel las ini pun tidak hanya bekerja di tempat kerjanya tapi menerima pemesanan jika konsumen meminta untuk di kerjakan di tempat konsumen.


Agustus 2011
Proyek Renovasi Rumah Di daerah Depok

Pengeluaran & Keuntungan:
Material Tangga & Tenaga
• Tenaga 30 hari x 200.000 = Rp. 600.000
• Polly Carbonat 2 roll = Rp. 1.800.000
• Besi Hollow 2/4 50 batang = Rp. 2.650.000
• Besi Hollow 4/4 15 batang = Rp. 1.425.000
• Besi Hollow 3/6 12 batang = Rp. 1.380.000
• Besi Behel Naco 50 batang = Rp. 1.150.000
• Cat = Rp. 200.000
• Thines = Rp. 160.000
• Kawat las = Rp. 80.000
• Dempul & Ampelas = Rp. 150.000
• Gerinda potong kecil 20 buah = Rp. 100.000
• Lain-lain = Rp. 250.000
• Keuntungan = Rp. 12.405.000
Total = Rp. 30.000.000

Pendapatan:
• Pekerjaan Pagar = Rp. 7.000.000
• Pekerjaan Canopy = Rp. 10.500.000
• Pekerjaan Riding = Rp. 5.000.000
• Pekerjaan Tangga Besi = Rp. 1.500.000
• Pekerjaan Ornamen Joglo = Rp. 2.500.000
• Pekerjaan Turn = Rp. 1.200.000
• Pekerjaan Canopy Jemuran = Rp. 1.500.000
• Pekerjaan Ornamen = Rp. 800.000
Total = Rp. 30.000.000


September 2011
Proyek Renovasi Rumah Di Jakarta Utara

Pengeluaran & Keuntungan:
Material Tangga & Tenaga
• Tenaga 30 hari x 200.000 = Rp. 600.000
• Besi Hollow 2/4 60 batang = Rp. 3.180.000
• Besi Hollow 4/4 20 batang = Rp. 1.900.000
• Besi Hollow 3/6 15 batang = Rp. 1.725.000
• Besi Behel Naco 50 batang = Rp. 1.550.000
• Cat = Rp. 250.000
• Kawat las = Rp. 100.000
• Dempul & Ampelas = Rp. 200.000
• Gerinda potong kecil 25 buah = Rp. 500.000
• Lain-lain = Rp. 750.000
• Keuntungan = Rp. 34.545.000
Total = Rp. 45.300.000

Pendapatan:
• Pekerjaan Tangga Jalan Biasa = Rp. 3.000.000
• Pekerjaan Canopy = Rp. 15.400.000
• Pekerjaan Rangka Kaca = Rp. 3.000.000
• Pekerjaan Rangka Atas = Rp. 2.000.000
• Pekerjaan Jalusi = Rp. 1.800.000
• Pekerjaan Kili-Kili = Rp. 7..000.000
• Pekerjaan Atap Jemuran = Rp. 3.500.000
• Pekerjaan Tangga Atas = Rp. 6.000.000
• Pekerjaan Tanggeng 27.64 x 150 = Rp. 4.000.000
Total = Rp. 45.300.000


Oktober 2011
Proyek Renovasi Rumah Di daerah Jakarta Barat

Pengeluaran & Keuntungan:
Material Tangga & Tenaga
• Tenaga 30 hari x 200.000 = Rp. 600.000
• Besi Hollow 2/4 50 batang = Rp. 2.650.000
• Besi Hollow 3/6 12 batang = Rp. 1.380.000
• Besi Behel Naco 50 batang = Rp. 1.150.000
• Cat = Rp. 200.000
• Kawat las = Rp. 80.000
• Dempul & Ampelas = Rp. 150.000
• Gerinda potong kecil 20 buah = Rp. 100.000
• Lain-lain = Rp. 250.000
• Keuntungan = Rp. 14.740.000
Total = Rp. 21.300.000

Pendapatan:
• Pekerjaan Pagar = Rp. 7.000.000
• Pekerjaan Canopy = Rp. 10.500.000
• Pekerjaan Tangga Besi = Rp. 1.500.000
• Pekerjaan Canopy Jemuran = Rp. 1.500.000
• Pekerjaan Ornamen = Rp. 800.000
Total = Rp. 21.300.000


November 2011
Proyek Renovasi Rumah Di daerah Depok

Pengeluaran & Keuntungan:
Material Tangga & Tenaga
• Tenaga 30 hari x 200.000 = Rp. 600.000
• Besi Hollow 2/4 50 batang = Rp. 2.650.000
• Besi Hollow 3/6 12 batang = Rp. 1.380.000
• Besi Behel Naco 50 batang = Rp. 1.550.000
• Cat = Rp. 250.000
• Kawat las = Rp. 100.000
• Dempul & Ampelas = Rp. 250.000
• Gerinda potong kecil 20 buah = Rp. 100.000
• Lain-lain = Rp. 350.000
• Keuntungan = Rp. 11.570.000
Total = Rp. 18.800.000

Pendapatan:
• Pekerjaan Pagar = Rp. 6.500.000
• Pekerjaan Canopy = Rp. 10.000.000
• Pekerjaan Tangga Besi = Rp. 1.200.000
• Pekerjaan Canopy Jemuran = Rp. 1.100.000
Total = Rp. 18.800.000


Lampiran Tentang keuangan dalam bentuk word bisa di download disini

1 komentar:

  1. Mas, tata bahasanya berantakan banget, parah pokoknya. Belajar nulis yg benar y! Ini gk layak d bikin blok. Dan itung2annya banyak yg ngawur, padahal utk konsumsi publik. Maaf ya Mas.

    BalasHapus